Rabu, 30 Mei 2012

Penting untuk yang Diterima di SNMPTN Undangan Unnes

Terkait dengan belum adanya perincian biaya registrasi mahasiswa baru karena adanya perubahan ketentuan biaya kuliah pada semua perguruan tinggi negeri se-Indonesia, perlu disampaikan beberapa hal sebagai berikut.
Pertama, para pemimpin perguruan tinggi negeri (PTN), termasuk Universitas Negeri Semarang (Unnes), sedang melakukan komunikasi mengenai uang kuliah tunggal (UKT) yang  akan dipuncaki dengan koordinasi pada Sabtu, 2 Juni 2012 di Jakarta. Ketentuan UKT merupakan kebijakan baru Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Kedua, sambil menunggu hasil koordinasi tersebut,  pembayaran biaya pendidikan dijadwalkan mulai 11 Juni 2012 hingga 18 Juni 2012 dengan perincian biaya yang akan diumumkan pada 10 Juni 2012 di laman unnes.ac.id serta registrasi.unnes.ac.id.
Ketiga, sementara pembayaran dan registrasi online belum dilakukan karena belum adanya ketentuan tersebut, pendaftar yang telah diterima melalui SNMPTN Jalur Undangan Unnes, termasuk yang mendaftar sebagai calon penerima Beasiswa Bidikmisi, WAJIB hadir untuk menerima pembekalan pada tanggal 12 Juni (untuk FIP, FBS, FT, FIK) dan 13 Juni 2011 (FIS, FMIPA, FH, FE) pukul 07.00 WIB di Auditorium Unnes kampus Sekaran Gunungpati Semarang.  Saat pembekalan, peserta wajib membawa buku rapor SMA/MA/SMK, kartu peserta SNMPTN Undangan, dan surat keterangan lulus (SKL).  Yang tidak hadir pada pembekalan tersebut dianggap MENGUNDURKAN DIRI.
Adapun kegiatan lapor diri akan diselenggarakan pada 19 Juni (FIP, FT, FIK), 20 Juni (FIS, FMIPA, FH), dan 21 Juni 2012 (FBS, FE). Saat lapor diri itulah calon mahasiswa wajib menyerahkan berkas sebagaimana tercantum dalam Pengumuman Rektor tentang Registrasi Mahasiswa Baru.
Atas ketidaknyamanan ini, Pusat Humas Unnes mohon maaf yang sebesar-besarnya seraya berharap kepada para calon mahasiswa untuk senantiasa mengikuti perkembangan informasi terbaru melalui unnes.ac.id.
Terima kasih.

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar anda tentang kiriman ini. Kritik dan saran dari anda akan membangun blog ini. Terima Kasih.